Disuspensi, saham PADI ramai di pasar negosiasi



JAKARTA. Meski berstatus suspensi di pasar reguler dan tunai, saham PT Minna Padi Investama Sekuritas Tbk (PADI) ternyata cukup ramai ditransaksikan di pasar negosiasi. KONTAN mencatat, terjadi transaksi senilai total Rp 11,3 miliar atas saham PADI di pasar negosiasi.

Mayoritas transaksi tutup sendiri tersebut, terjadi melalui jasa PT Dhanawibawa Arthacemerlang (Dhanawibawa) pemilik kode broker TX. Yang menarik, harga saham PADI di pasar reguler dipangkas habis. Dari enam kali transaksi di pasar reguler yang difasilitasi Dhanawibawa, harga transaksi terendah yang tercipta hanya Rp 306 per saham. Bandingkan dengan harga saham PADI pada Senin (31/7) yang berada di posisi Rp 985 per saham.

Selain Dhanawibawa, KONTAN mencatat ada dua broker lain yang turut bertransaksi saham PADI di pasar negosiasi. Mereka adalah PT Trimegah Sekuritas dengan kode broker LG dan PT Minna Padi Investama Sekuritas sendiri yang memiliki kode MU.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yuwono triatmojo