KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Erick Thohir mengaku tak pernah bermimpi untuk jadi Menteri Badan Usaha Milik Negara ( BUMN). Bahkan, dia sempat terkejut ketika Presiden Joko Widodo memintanya untuk menggantikan Rini Soemarno. Atas dasar itu, dia tak memiliki rencana kerja dalam 100 hari ke depan. Dia perlu mempelajari lebih lanjut mengenai seluk beluk BUMN. “Saya kan baru dipanggil (Jokowi) hari Senin, terus terang saya enggak pernah terpikir, apa sempat mempelajari mana BUMN, saya belum pernah. Jadi makanya tadi karena besok ratas, hari ini saya langsung meeting, kasih waktu saya lah untuk belajar,” ujar Erick di Kementerian BUMN, Rabu (23/10/2019). Baca Juga: Jadi menteri, Erick Thohir ingin BUMN bisa akuisisi perusahaan asing
Ditanya program 100 hari, ini jawaban mengejutkan Erick Thohir
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Erick Thohir mengaku tak pernah bermimpi untuk jadi Menteri Badan Usaha Milik Negara ( BUMN). Bahkan, dia sempat terkejut ketika Presiden Joko Widodo memintanya untuk menggantikan Rini Soemarno. Atas dasar itu, dia tak memiliki rencana kerja dalam 100 hari ke depan. Dia perlu mempelajari lebih lanjut mengenai seluk beluk BUMN. “Saya kan baru dipanggil (Jokowi) hari Senin, terus terang saya enggak pernah terpikir, apa sempat mempelajari mana BUMN, saya belum pernah. Jadi makanya tadi karena besok ratas, hari ini saya langsung meeting, kasih waktu saya lah untuk belajar,” ujar Erick di Kementerian BUMN, Rabu (23/10/2019). Baca Juga: Jadi menteri, Erick Thohir ingin BUMN bisa akuisisi perusahaan asing