KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Terdakwa kasus korupsi proyek pengadaan e-KTP, Setya Novanto, membantah melakukan rekayasa saat dirawat di Rumah Sakit Medika Permata Hijau. Menurut dia, saat itu dia benar-benar sakit akibat kecelakaan. Novanto mengatakan, saat itu dia memang membutuhkan perawatan melalui infus. Dia membantah menggunakan jarum infus yang biasa digunakan untuk anak-anak. "He-he-he, masa infus anak-anak?" kata Novanto saat ditemui di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Senin (12/3).
Ditanya soal gunakan jarum infus anak-anak, ini jawaban Setya Novanto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Terdakwa kasus korupsi proyek pengadaan e-KTP, Setya Novanto, membantah melakukan rekayasa saat dirawat di Rumah Sakit Medika Permata Hijau. Menurut dia, saat itu dia benar-benar sakit akibat kecelakaan. Novanto mengatakan, saat itu dia memang membutuhkan perawatan melalui infus. Dia membantah menggunakan jarum infus yang biasa digunakan untuk anak-anak. "He-he-he, masa infus anak-anak?" kata Novanto saat ditemui di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Senin (12/3).