JAKARTA. Calon presiden (capres) dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Joko Widodo alias Jokowi menemui Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Akbar Tandjung di kediaman Akbar Tandjung, Jalan Purnawarman, Senopati, Jakarta Selatan, Minggu (27/4), malam. Akbar menggambarkan suasana pertemuan tertutup sebagai pertemuan yang "biasa-biasa saja". "Pembicaraaan kami banyak mengenai masalah umum berkaitan Solo dan ada sedikit tentang Pemilu 2014 serta situasi terkini Pemilu," kata Akbar. Ketika ditanya mengapa Jokowi menemuinya bukan Aburizal Bakrie (ARB) selaku ketua umum Partai Golkar? Soal ini Akbar menjawab. "Dengan ketua umum (Golkar), beliau (Jokowi) sudah pernah ketemu, terakhir dua hari lalu juga ketemu. Kalau pertemuan saya dengan beliau ini kan kunjungan balasan saja setelah kami bertemu tiga bulan lalu."
Ditemui Jokowi, Akbar bantah bahas cawapres
JAKARTA. Calon presiden (capres) dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Joko Widodo alias Jokowi menemui Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Akbar Tandjung di kediaman Akbar Tandjung, Jalan Purnawarman, Senopati, Jakarta Selatan, Minggu (27/4), malam. Akbar menggambarkan suasana pertemuan tertutup sebagai pertemuan yang "biasa-biasa saja". "Pembicaraaan kami banyak mengenai masalah umum berkaitan Solo dan ada sedikit tentang Pemilu 2014 serta situasi terkini Pemilu," kata Akbar. Ketika ditanya mengapa Jokowi menemuinya bukan Aburizal Bakrie (ARB) selaku ketua umum Partai Golkar? Soal ini Akbar menjawab. "Dengan ketua umum (Golkar), beliau (Jokowi) sudah pernah ketemu, terakhir dua hari lalu juga ketemu. Kalau pertemuan saya dengan beliau ini kan kunjungan balasan saja setelah kami bertemu tiga bulan lalu."