Ditopang segmen serat optik, pendapatan Indoritel (DNET) naik 140,15% di kuartal III



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indoritel Makmur Internasional Tbk (DNET) mencatatakan pertumbuhan pendapatan dan laba yang signifikan pada kuartal III-2018. 

Berdasarkan laporan keuangan perusahaan yang dipublikasikan di Bursa Efek Indonesia (BEI), DNET berhasil mencatatkan pendapatan sebesar Rp 95 miliar, naik 140,14% ketimbang periode yang sama tahun lalu yang tercatat sebesar Rp 39,57 miliar.

Kontribusi pendapatan paling besar didapatkan dari serat optik sebesar Rp 92,34 miliar naik dari sebelumnya hanya Rp 37,38 miliar. Disusul pendapatan dari e-commerce daily deals dan pendapatan dari pihak berelasi masing-masing Rp 53,34 juta dan Rp 2,61 miliar.

Perusahaan juga mendapatkan bagian laba dari entitas asosiasi sebear Rp 214,21 miliar atau meningkat dibandingkan sebelumnya Rp 81,3 miliar. Namun beban penjualan juga mengalami peningkatan dari sebelumnya Rp 33,82 miliar menjadi Rp 87,82 miliar.

Alhasil, laba bersih DNET pada kuartal III-2018 tercatat sebesar Rp 125,06 miliar, naik 168,42% dari periode yang sama tahun lalu yang sebesar Rp 46,59 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi