KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Harga emas berhasil rebound dan ditutup menguat setelah dolar Amerika Serikat (AS) koreksi tipis. Namun, penguatan emas terbatas karena fokus pasar ke rilis inflasi AS di akhir pekan ini. Selasa (7/6), harga emas spot ditutup naik 0,6% ke US$ 1.852,37 per ons troi. Setali tiga uang, harga emas berjangka untuk kontrak pengiriman Agustus 2022 juga ditutup menguat 0,5% ke US$ 1.852,10 per ons troi. Sokongan utama bagi emas datang setelah dolar AS koreksi dan meningkatkan daya tarik emas bagi pembeli luar negeri.
Ditutup Menguat ke US$ 1.852,4 Per Ons Troi, Emas Spot Kembali Berkilau
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Harga emas berhasil rebound dan ditutup menguat setelah dolar Amerika Serikat (AS) koreksi tipis. Namun, penguatan emas terbatas karena fokus pasar ke rilis inflasi AS di akhir pekan ini. Selasa (7/6), harga emas spot ditutup naik 0,6% ke US$ 1.852,37 per ons troi. Setali tiga uang, harga emas berjangka untuk kontrak pengiriman Agustus 2022 juga ditutup menguat 0,5% ke US$ 1.852,10 per ons troi. Sokongan utama bagi emas datang setelah dolar AS koreksi dan meningkatkan daya tarik emas bagi pembeli luar negeri.