KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rupiah diperkirakan akan kembali melanjutkan pergerakan mendatar pada perdagangan besok, Selasa (2/2). Hari ini, Senin (1/2), rupiah di pasar spot ditutup menguat tipis 0,05% ke Rp 14.023 per dolar Amerika Serikat (AS). Sementara di kurs tengah Bank Indonesia (BI), rupiah juga mengalami penguatan. Mata uang Garuda ini berada di level Rp 14.042 per dolar AS. Dengan demikian, rupiah di kurs Jisdor menguat 0,3% dibanding akhir pekan lalu di Rp 14.084 per dolar AS.. Presiden Komisioner HFX International Berjangka Sutopo Widodo mengungkapkan, penguatan tipis rupiah terhadap dolar AS didorong data Indeks Manajer Pembelian Manufaktur Umum (PMI) Caixin China yang berada di 51,5 pada Januari.
Ditutup menguat tipis, rupiah diprediksi bergerak stabil pada Selasa (2/2)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rupiah diperkirakan akan kembali melanjutkan pergerakan mendatar pada perdagangan besok, Selasa (2/2). Hari ini, Senin (1/2), rupiah di pasar spot ditutup menguat tipis 0,05% ke Rp 14.023 per dolar Amerika Serikat (AS). Sementara di kurs tengah Bank Indonesia (BI), rupiah juga mengalami penguatan. Mata uang Garuda ini berada di level Rp 14.042 per dolar AS. Dengan demikian, rupiah di kurs Jisdor menguat 0,3% dibanding akhir pekan lalu di Rp 14.084 per dolar AS.. Presiden Komisioner HFX International Berjangka Sutopo Widodo mengungkapkan, penguatan tipis rupiah terhadap dolar AS didorong data Indeks Manajer Pembelian Manufaktur Umum (PMI) Caixin China yang berada di 51,5 pada Januari.