JAKARTA. Antrean peserta amnesti pajak di Kantor Pusat Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak terlihat ramai sejak pagi pada Sabtu (31/12) ini yang merupakan hari terakhir amnesti pajak periode kedua. Tak jauh berbeda dengan periode pertama, jumlah peserta di akhir periode ini kembali melonjak. Menurut pantauan KONTAN, sampai pukul 13.00 ini antrean baik pribadi maupun kuasa yang terdata sudah mencapai hampir 900 peserta di kantor pusat DJP, pada Sabtu (31/12). Namun demikian, 900 peserta yang sudah didata ini masih akan terus bertambah karena masih ada yang mengantre untuk mendapatkan nomor urut. Spesialnya, pada hari ini kantor pusat DJP akan buka sampai pukul 00.00 WIB. Adapun pada hari ini, DJP menyediakan makan siang bagi peserta yang sudah mendapatkan nomor antre dan menunggu giliran panggilan.
DJP layani amensti pajak hingga 00.00 WIB hari ini
JAKARTA. Antrean peserta amnesti pajak di Kantor Pusat Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak terlihat ramai sejak pagi pada Sabtu (31/12) ini yang merupakan hari terakhir amnesti pajak periode kedua. Tak jauh berbeda dengan periode pertama, jumlah peserta di akhir periode ini kembali melonjak. Menurut pantauan KONTAN, sampai pukul 13.00 ini antrean baik pribadi maupun kuasa yang terdata sudah mencapai hampir 900 peserta di kantor pusat DJP, pada Sabtu (31/12). Namun demikian, 900 peserta yang sudah didata ini masih akan terus bertambah karena masih ada yang mengantre untuk mendapatkan nomor urut. Spesialnya, pada hari ini kantor pusat DJP akan buka sampai pukul 00.00 WIB. Adapun pada hari ini, DJP menyediakan makan siang bagi peserta yang sudah mendapatkan nomor antre dan menunggu giliran panggilan.