JAKARTA. Kepala Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) DKI Jakarta, Andri Yansyah, berencana untuk memanfaatkan kembali ratusan bus lama Transjakarta yang sebelumnya terganjal masalah hukum pada zaman Kadishub DKI Jakarta Udar Pristono. Bentuk pemanfaatan tetap memastikan bus dalam kondisi baik dan siap pakai. "Bus yang kemarin bermasalah itu, dimanfaatkan. Hasil dari pemanfaatan itu malah justru saya meminta uang yang 20% itu dikembalikan ke kami. Supaya menyelamatkan semua nih, menyelamatkan uang 20% yang sudah dibayarkan, nanti dapat duit sistemnya rupiah per kilometer, kerja sama dengan operator yang ada," kata Andri di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (5/12/2016). Bus Transjakarta yang dimaksud merupakan hasil pabrikan China yang sebelumnya beberapa mengalami masalah saat uji coba operasional di Jakarta. Pihaknya pun masih memastikan dasar hukum yang dapat digunakan untuk merealisasikan rencana tersebut.
DKI akan selamatkan bus Transjakarta dari China
JAKARTA. Kepala Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) DKI Jakarta, Andri Yansyah, berencana untuk memanfaatkan kembali ratusan bus lama Transjakarta yang sebelumnya terganjal masalah hukum pada zaman Kadishub DKI Jakarta Udar Pristono. Bentuk pemanfaatan tetap memastikan bus dalam kondisi baik dan siap pakai. "Bus yang kemarin bermasalah itu, dimanfaatkan. Hasil dari pemanfaatan itu malah justru saya meminta uang yang 20% itu dikembalikan ke kami. Supaya menyelamatkan semua nih, menyelamatkan uang 20% yang sudah dibayarkan, nanti dapat duit sistemnya rupiah per kilometer, kerja sama dengan operator yang ada," kata Andri di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (5/12/2016). Bus Transjakarta yang dimaksud merupakan hasil pabrikan China yang sebelumnya beberapa mengalami masalah saat uji coba operasional di Jakarta. Pihaknya pun masih memastikan dasar hukum yang dapat digunakan untuk merealisasikan rencana tersebut.