JAKARTA. Pembangunan tahap kedua proyek Mass Rapid Transit (MRT) diharapkan segera dilakukan. Pelaksana tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengatakan, kajian proyek ini sedang dilanjutkan di Bappenas. "Inginnya segera, biar bisa beriringan,"kata Basuki di Pullman Hotel, Jakarta, Kamis (26/6). Direktur Utama PT MRT Jakarta, Dono Boestami mengatakan untuk jalur Kampung Bandan-Bundaran HI, saat ini sudah selesai tahap pre engginering study. "Akan kami lakukan engginering study lebih dalam," kata Dono. Selanjutnya mengadakan pengadaan konsultan yang akan dilakukan tahun depan. Dono menambahkan untuk rencana sendiri bisa memakan waktu lebih dari satu tahun hanya untuk melakukan studi.
DKI berharap proyek MRT tahap II segera berjalan
JAKARTA. Pembangunan tahap kedua proyek Mass Rapid Transit (MRT) diharapkan segera dilakukan. Pelaksana tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengatakan, kajian proyek ini sedang dilanjutkan di Bappenas. "Inginnya segera, biar bisa beriringan,"kata Basuki di Pullman Hotel, Jakarta, Kamis (26/6). Direktur Utama PT MRT Jakarta, Dono Boestami mengatakan untuk jalur Kampung Bandan-Bundaran HI, saat ini sudah selesai tahap pre engginering study. "Akan kami lakukan engginering study lebih dalam," kata Dono. Selanjutnya mengadakan pengadaan konsultan yang akan dilakukan tahun depan. Dono menambahkan untuk rencana sendiri bisa memakan waktu lebih dari satu tahun hanya untuk melakukan studi.