KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan financial technology (Fintech) Do-It menggelar edukasi finansial ke empat kota di Pulau Jawa, yakni Yogyakarta, Solo, Semarang, dan Pekalongan. Mengingat sebagian besar pengetahuan masyarakatnya mengenai hal keuangan terbilang minim. Berdasarkan survei yang telah dilakukan oleh OJK pada 2016 silam, indeks literasi keuangan masyarakat Jawa Tengah masih berkisar 33,5 % dan DI Yogyakarta berkisar 38,5%. “Penyuluhan ini dilakukan sebagai kontribusi Do-It untuk meningkatkan literasi keuangan masyarakat di Jawa Tengah, sehingga pengetahuan masyarakat mengenai instrumen keuangan dan juga teknologi keuangan pun akan bertambah, sasaran dari penyuluhan yang dilakukan pada kali ini adalah, pelajar/mahasiswa, UMKM dan juga masyarakat umum,” kata Jennifer selaku pendiri dari Do-It dalam keterangannya, Jumat (12/10).
Do-It gelar edukasi keuangan di empat kota Pulau Jawa
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan financial technology (Fintech) Do-It menggelar edukasi finansial ke empat kota di Pulau Jawa, yakni Yogyakarta, Solo, Semarang, dan Pekalongan. Mengingat sebagian besar pengetahuan masyarakatnya mengenai hal keuangan terbilang minim. Berdasarkan survei yang telah dilakukan oleh OJK pada 2016 silam, indeks literasi keuangan masyarakat Jawa Tengah masih berkisar 33,5 % dan DI Yogyakarta berkisar 38,5%. “Penyuluhan ini dilakukan sebagai kontribusi Do-It untuk meningkatkan literasi keuangan masyarakat di Jawa Tengah, sehingga pengetahuan masyarakat mengenai instrumen keuangan dan juga teknologi keuangan pun akan bertambah, sasaran dari penyuluhan yang dilakukan pada kali ini adalah, pelajar/mahasiswa, UMKM dan juga masyarakat umum,” kata Jennifer selaku pendiri dari Do-It dalam keterangannya, Jumat (12/10).