KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) telah menerima nama-nama calon Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI), yakni Dody Budi Waluyo, Wiwiek Sisto Widayat, dan Doddy Zulverdi. Hari ini (27/3), Komisi XI DPR akan melakukan fit and proper test kepada ketiga calon itu. Rencananya, voting akan dilakukan Rabu (28/3) malam, usai fit and proper test calon tunggal Gubernur BI Perry Warjiyo yang kini masih menjabat sebagai Deputi Gubernur BI. Untuk para calon pengganti Perry Warjiyo tersebut, Komisi XI sudah punya seseorang yang dijagokan. Anggota Komisi XI Fraksi Golkar Muhammad Nur Purnamasidi mengatakan, sosok Dody Budi Waluyo adalah calon kuat untuk menggantikan Perry.
Dody Budi Waluyo calon kuat pengganti posisi Perry Warjiyo
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) telah menerima nama-nama calon Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI), yakni Dody Budi Waluyo, Wiwiek Sisto Widayat, dan Doddy Zulverdi. Hari ini (27/3), Komisi XI DPR akan melakukan fit and proper test kepada ketiga calon itu. Rencananya, voting akan dilakukan Rabu (28/3) malam, usai fit and proper test calon tunggal Gubernur BI Perry Warjiyo yang kini masih menjabat sebagai Deputi Gubernur BI. Untuk para calon pengganti Perry Warjiyo tersebut, Komisi XI sudah punya seseorang yang dijagokan. Anggota Komisi XI Fraksi Golkar Muhammad Nur Purnamasidi mengatakan, sosok Dody Budi Waluyo adalah calon kuat untuk menggantikan Perry.