KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Departemen Perdagangan Amerika Serikat (AS) pada Kamis (28/02) merilis angka pertumbuhan ekonomi AS kuartal keempat. Produk domestik bruto (PDB) AS tumbuh 2,6%. Walaupun melambat dari pertumbuhan kuartal ketiga periode sebelumnya, angka tersebut berada di atas ekspektasi pasar di level 2,2%. Setelah rilis angka pertumbuhan ekonomi AS, mata uang EUR/USD melemah 0,05% ke 1,1365 pada Jumat (1/3). “Melemahnya euro terhadap rival utamanya dollar AS ini dampak dari setelah ekonomi AS dilaporkan berada pada pertumbuhan tahunan yang kuat,” kata Analis PT. Rifan Financindo Berjangka, Puja Purbaya Sakti kepada Kontan.co.id, Minggu (3/3). Pasangan EUR/USD mengakhiri perdagangannya pada Jumat di bawah level 1,1400. “Pasar keuangan berada pada kondisi yang tidak menentu di tengah banyaknya ketidakpastian politik dan ekonomi yang kelihatannya segera akan ada solusi, tetapi sudah begitu lama tidak selesai,” ucap Sakti.
Dollar AS menguat terhadap euro setelah rilis angka pertumbuhan ekonomi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Departemen Perdagangan Amerika Serikat (AS) pada Kamis (28/02) merilis angka pertumbuhan ekonomi AS kuartal keempat. Produk domestik bruto (PDB) AS tumbuh 2,6%. Walaupun melambat dari pertumbuhan kuartal ketiga periode sebelumnya, angka tersebut berada di atas ekspektasi pasar di level 2,2%. Setelah rilis angka pertumbuhan ekonomi AS, mata uang EUR/USD melemah 0,05% ke 1,1365 pada Jumat (1/3). “Melemahnya euro terhadap rival utamanya dollar AS ini dampak dari setelah ekonomi AS dilaporkan berada pada pertumbuhan tahunan yang kuat,” kata Analis PT. Rifan Financindo Berjangka, Puja Purbaya Sakti kepada Kontan.co.id, Minggu (3/3). Pasangan EUR/USD mengakhiri perdagangannya pada Jumat di bawah level 1,1400. “Pasar keuangan berada pada kondisi yang tidak menentu di tengah banyaknya ketidakpastian politik dan ekonomi yang kelihatannya segera akan ada solusi, tetapi sudah begitu lama tidak selesai,” ucap Sakti.