KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pabrik Baturaja II milik PT Semen Baturaja Tbk (SMBR) benar-benar menggenjot pasokan penjualan perseroan tersebut. Di awal tahun 2018 volume penjualan semen SMBR tumbuh dobel digit. Rahmad Pribadi, Direktur Utama SMBR mengatakan volume penjualan selama bulan Februari 2018 naik hampir 40% dibanding periode yang sama tahun lalu. "Iya naik hampir segitu. Sedang di Januari saja volume bisa tumbuh 25%," katanya kepada Kontan.co.id, Rabu (28/2). Sepanjang 2017 volume penjualan perseroan naik 8% dibandingkan tahun sebelumnya menjadi 1,76 juta ton. Pasar utama SMBR ialah Provinsi Sumatra Selatan dengan penjualan 1,16 juta ton, tumbuh 2,7% dibandingkan tahun 2016.
Dongkrak penjualan, Semen Baturaja kejar target laba bersih tumbuh 44% tahun ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pabrik Baturaja II milik PT Semen Baturaja Tbk (SMBR) benar-benar menggenjot pasokan penjualan perseroan tersebut. Di awal tahun 2018 volume penjualan semen SMBR tumbuh dobel digit. Rahmad Pribadi, Direktur Utama SMBR mengatakan volume penjualan selama bulan Februari 2018 naik hampir 40% dibanding periode yang sama tahun lalu. "Iya naik hampir segitu. Sedang di Januari saja volume bisa tumbuh 25%," katanya kepada Kontan.co.id, Rabu (28/2). Sepanjang 2017 volume penjualan perseroan naik 8% dibandingkan tahun sebelumnya menjadi 1,76 juta ton. Pasar utama SMBR ialah Provinsi Sumatra Selatan dengan penjualan 1,16 juta ton, tumbuh 2,7% dibandingkan tahun 2016.