KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) berupaya meningkatkan penyaluran kredit usaha rakyat (KUR) bagi tenaga kerja Indonesia (TKI) yang masih rendah. Menteri Koperasi dan UKM Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga mengatakan, meski hanya berfokus kepada koperasi dan KUR tapi Kemkop menginginkan KUR bagi TKI ini bisa lebih tersalurkan. Untuk itu, Kemkop akan membantu program dari Kementerian Ketenagakerjaan untuk memberikan pelatihan kewirausahaan bagi para TKI yang sudah pulang ke Indonesia.
Dongkrak penyaluran KUR, Kemkop akan beri pelatihan wirausaha bagi TKI
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) berupaya meningkatkan penyaluran kredit usaha rakyat (KUR) bagi tenaga kerja Indonesia (TKI) yang masih rendah. Menteri Koperasi dan UKM Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga mengatakan, meski hanya berfokus kepada koperasi dan KUR tapi Kemkop menginginkan KUR bagi TKI ini bisa lebih tersalurkan. Untuk itu, Kemkop akan membantu program dari Kementerian Ketenagakerjaan untuk memberikan pelatihan kewirausahaan bagi para TKI yang sudah pulang ke Indonesia.