KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Untuk mendorong pertumbuhan sektor otomotif yang menurun masa pandemi, Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita tengah mencari cara agar bisa menstimulus pasar. Salah satu cara yang bakal dilakukan dengan memberikan relaksasi pajak pembelian mobil baru sebesar 0 persen, atau pemangkasan pajak kendaraan bermotor (PKB). “Kami sudah mengusulkan kepada Menteri Keuangan untuk relaksasi pajak mobil baru 0 persen sampai bulan Desember 2020,” ujar Agus, dalam diskusi virtual (10/9/2020). Agus menambahkan, kinerja industri otomotif pada semester pertama 2020 terbilang melambat dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Menurutnya, hal ini terjadi karena dampak pandemi Covid-19 yang terjadi sejak Maret 2020. Namun pada semester kedua tahun ini, mulai ada perkembangan yang positif.
Dorong daya beli, Menperin usulkan pajak mobil baru 0% sampai Desember 2020
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Untuk mendorong pertumbuhan sektor otomotif yang menurun masa pandemi, Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita tengah mencari cara agar bisa menstimulus pasar. Salah satu cara yang bakal dilakukan dengan memberikan relaksasi pajak pembelian mobil baru sebesar 0 persen, atau pemangkasan pajak kendaraan bermotor (PKB). “Kami sudah mengusulkan kepada Menteri Keuangan untuk relaksasi pajak mobil baru 0 persen sampai bulan Desember 2020,” ujar Agus, dalam diskusi virtual (10/9/2020). Agus menambahkan, kinerja industri otomotif pada semester pertama 2020 terbilang melambat dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Menurutnya, hal ini terjadi karena dampak pandemi Covid-19 yang terjadi sejak Maret 2020. Namun pada semester kedua tahun ini, mulai ada perkembangan yang positif.