KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Jabar Banten Syariah (Bank BJB Syariah) menggandeng PT Indoglobal Nusa Persada (Pintro) untuk mendorong layanan digitalisasi di sekolah. Penandatanganan kerja sama dilakukan kedua belah pihak pada Jumat (13/10) di Kantor Bank BJB Syariah, Jalan Braga, Kota Bandung. Acara ini dihadiri oleh CEO Pintro Syarif Hidayat, hadir pula Pemimpin Divisi Bisnis Digital Bank BJB Syariah Moch Roby Asmana dan beberapa eksekutif dari Pintro. “Bank BJB Syariah, khususnya Divisi Bisnis Digital, akan fokus pada pengembangan inovasi produk dan layanan digitalisasi sekolah berbasis keuangan syariah,” ujar Direktur Utama Bank BJB Syariah Adang A. Kunandar dalam siaran persnya, Selasa (17/10).
Dorong Digitalisasi di Sekolah, Bank BJB Syariah Jalin Kerja Sama dengan Pintro
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Jabar Banten Syariah (Bank BJB Syariah) menggandeng PT Indoglobal Nusa Persada (Pintro) untuk mendorong layanan digitalisasi di sekolah. Penandatanganan kerja sama dilakukan kedua belah pihak pada Jumat (13/10) di Kantor Bank BJB Syariah, Jalan Braga, Kota Bandung. Acara ini dihadiri oleh CEO Pintro Syarif Hidayat, hadir pula Pemimpin Divisi Bisnis Digital Bank BJB Syariah Moch Roby Asmana dan beberapa eksekutif dari Pintro. “Bank BJB Syariah, khususnya Divisi Bisnis Digital, akan fokus pada pengembangan inovasi produk dan layanan digitalisasi sekolah berbasis keuangan syariah,” ujar Direktur Utama Bank BJB Syariah Adang A. Kunandar dalam siaran persnya, Selasa (17/10).