KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) berkomitmen melibatkan pelaku usaha kecil menengah (UKM), jika terdapat investor yang melakukan investasi di daerah tersebut. Deputi Bidang Pengendalian Pelaksanaan Penanaman Modal Kementerian Investasi/BKPM Imam Soejoedi mengatakan, UKM yang dimaksud adalah perusahaan-perusahaan lokal menengah yang profesional dan berkualitas. “Perusahaan-perusahaan lokal atau menengah yang dimaksud adalah yang profesional yang punya kualitas juga berpengalaman,” tutur Imam kepada Kontan.co.id, Kamis (30/6).
Dorong Ekonomi, BKPM Minta Investor Libatkan UKM Lokal
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) berkomitmen melibatkan pelaku usaha kecil menengah (UKM), jika terdapat investor yang melakukan investasi di daerah tersebut. Deputi Bidang Pengendalian Pelaksanaan Penanaman Modal Kementerian Investasi/BKPM Imam Soejoedi mengatakan, UKM yang dimaksud adalah perusahaan-perusahaan lokal menengah yang profesional dan berkualitas. “Perusahaan-perusahaan lokal atau menengah yang dimaksud adalah yang profesional yang punya kualitas juga berpengalaman,” tutur Imam kepada Kontan.co.id, Kamis (30/6).