KONTAN.CO.ID - Indonesia Cosmetic Ingredients (ICI) kembali di gelar untuk yang ke-13 di 2024 ini. Harapannya dengan kehadiran acara ini industri kosmetik makin berkembang. Berdasarkan data dari Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Indonesia, industri kosmetik di Indonesia mengalami pertumbuhan pesat hingga 10,6%, dari 913 perusahaan di tahun 2022 menjadi 1.010 di pertengahan tahun 2023. Poin utama yang harus dikedepankan adalah kualitas produk yang aman, baik dan juga inovatif perlu semakin diperhatikan serta ahan baku yang tepat dan berkualitas. Sancoyo Antarikso, Ketua Umum Perkosmi mengatakan bahwa sudah 47 tahun PERKOSMI terlibat aktif dalam memajukan industri kosmetika tanah air baik skala usaha kecil hingga skala besar nasional maupun multinasional. Perkosmi selalu memberikan wadah bagi kemajuan semua anggota kami serta dukungan yang diperlukan untuk meningkatkan daya saing industri kosmetika di Indonesia.
Dorong Industri Kosmetik, Indonesia Cosmetic Ingredients Kembali Digelar
KONTAN.CO.ID - Indonesia Cosmetic Ingredients (ICI) kembali di gelar untuk yang ke-13 di 2024 ini. Harapannya dengan kehadiran acara ini industri kosmetik makin berkembang. Berdasarkan data dari Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Indonesia, industri kosmetik di Indonesia mengalami pertumbuhan pesat hingga 10,6%, dari 913 perusahaan di tahun 2022 menjadi 1.010 di pertengahan tahun 2023. Poin utama yang harus dikedepankan adalah kualitas produk yang aman, baik dan juga inovatif perlu semakin diperhatikan serta ahan baku yang tepat dan berkualitas. Sancoyo Antarikso, Ketua Umum Perkosmi mengatakan bahwa sudah 47 tahun PERKOSMI terlibat aktif dalam memajukan industri kosmetika tanah air baik skala usaha kecil hingga skala besar nasional maupun multinasional. Perkosmi selalu memberikan wadah bagi kemajuan semua anggota kami serta dukungan yang diperlukan untuk meningkatkan daya saing industri kosmetika di Indonesia.