KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mendorong inovasi, digitalisasi dan tentunya kepastian Badan Hukum bagi Pelaku UMKM melalui penguatan kelembagaan menjadi salah satu prioritas Kementerian Koperasi dan UKM (KemenkopUKM) agar UMKM berperan lebih strategis dalam perekonomian nasional. Maka dipastikan UMKM dapat lebih mudah dalam mengakses pembiayaan. Pada 2019, berdasarkan data Bank Indonesia hanya ada 20% UMKM yang sudah terkoneksi dengan pembiayaan formal. Menteri Koperasi dan UKM (MenkopUKM) Teten Masduki menjelaskan, salah satu strategi tersebut adalah memperkuat kelembagaan melalui koperasi yang berperan strategis mengkonsolidasikan kegiatan usaha UMKM. "Konsolidasi usaha mikro dalam skala kecil ini akan jadi prioritas kami dalam kelembagaan koperasi," kata Teten dalam Webinar Outlook 2021 dengan Tema “Outlook 2021 Adaptasi dan Transformasi KUMKM”, Selasa (29/12).
Dorong inovasi dan digitalisasi UMKM jadi prioritas Kementerian Koperasi dan UKM
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mendorong inovasi, digitalisasi dan tentunya kepastian Badan Hukum bagi Pelaku UMKM melalui penguatan kelembagaan menjadi salah satu prioritas Kementerian Koperasi dan UKM (KemenkopUKM) agar UMKM berperan lebih strategis dalam perekonomian nasional. Maka dipastikan UMKM dapat lebih mudah dalam mengakses pembiayaan. Pada 2019, berdasarkan data Bank Indonesia hanya ada 20% UMKM yang sudah terkoneksi dengan pembiayaan formal. Menteri Koperasi dan UKM (MenkopUKM) Teten Masduki menjelaskan, salah satu strategi tersebut adalah memperkuat kelembagaan melalui koperasi yang berperan strategis mengkonsolidasikan kegiatan usaha UMKM. "Konsolidasi usaha mikro dalam skala kecil ini akan jadi prioritas kami dalam kelembagaan koperasi," kata Teten dalam Webinar Outlook 2021 dengan Tema “Outlook 2021 Adaptasi dan Transformasi KUMKM”, Selasa (29/12).