Dorong Metode Belajar STEAM, Sampoerna Academy Sabet Penghargaan di SASMO 2024



MOMSMONEY.ID -  Sampoerna Academy dorong pembelajaran berbasis STEAM. Lewat metode ini, Sampoerna Academy berhasil mengantarakan para siswanya meraih prestasi untuk pada  penghargaan di SASMO (Singapore and Asian Schools Math Olympiad) 2024

STEAM adalah metode pembelajaran yang mencakup Science, Technology, Engineering, Arts, and Mathematics. Baru-baru ini, siswa dari Sampoerna Academy meraih kejuaraan di SASMO 2024 dengan menyabet  total 19 medali

Piero Botha, Principal of Sampoerna Academy L’Avenue mengatakan bahwa prestasi ini didorong komitmen sekolah terhadap pengaplikasian pendidikan STEAM.


Baca Juga: Bangun Generasi Masa Depan, Sampoerna University Gelar TEDxSampoernaUniversity

Sampoerna Academy berusaha menghadirkan metode pengajaran matematika yang inovatif dan menarik. Misalnya saja pembelajaran berbasis proyek dan penggunaan teknologi terkini.

Dengan metode ini, siswa tampak lebih aktif dan antusias dalam belajar, sehingga mereka dapat memahami konsep-konsep matematika dengan lebih baik

Komitmen Sampoerna Academy dalam mendorong siswanya untuk mengikuti berbagai kompetisi internasional, seperti SASMO, membuka peluang bagi mereka untuk menguji kemampuan dan mendapatkan pengalaman berharga di level global.

Pengalaman ini tak hanya meningkatkan kemampuan matematika, tetapi juga melatih mentalitas pantang menyerah, disiplin dan kerjasama tim.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Francisca bertha