NEW YORK. Bursa AS rupanya tak kuat menanggung tekanan. Dow Jones akhirnya menyerah dan ikut bergabung dengan bursa-bursa di kawasan regional yang hampir seluruhnya ditutup melorot. Pada penutupan kemarin malam (11/8), saham-saham di bursa AS mengalami penurunan terdalam. Bahkan penurunannya merupakan yang paling tajam dalam tiga minggu terakhir.Sejumlah saham yang menyeret penurunan Dow Jones antara lain: Alcoa Inc, Boeing Co, dan Caterpillar Inc yang masing-masing melorot lebih dari 3,7% dan memimpin penurunan di indeks Dow Jones. Penurunan juga dialami oleh Alibaba.com yang turun 2,4%. Anjloknya saham Alibaba terkait rencana perusahaan ini untuk melakukan ekspansi bersama Cisco System. Hanya saja, Cisco baru melaporkan kinerjanya yang berada di bawah ramalan analis. Kemelorotan sejumlah saham itu membuat indeks Dow jones terpukul dan anjlok 2,5% menjadi 110.378,83. Kondisi serupa juga dialami indeks Standard & Poor's 500 Index yang turun 2,8% menjadi 1.089,47. Kondisi ini serupa dengan yang dialami oleh bursa Asia dan Eropa. Catatan saja, indeks MSCI Asia Pacific turun 1,8% dan Stoxx Europe 600 Index turun 2%."Ada beberapa hal yang menyebabkan kecemasan investor. Salah satunya yakni langkah yang diambil the Fed dalam menangani perlambatan ekonomi saat ini," jelas David Kelly, analis JP Morgan Fund di New York. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Dow Jones ambruk, bergabung dengan bursa Asia
NEW YORK. Bursa AS rupanya tak kuat menanggung tekanan. Dow Jones akhirnya menyerah dan ikut bergabung dengan bursa-bursa di kawasan regional yang hampir seluruhnya ditutup melorot. Pada penutupan kemarin malam (11/8), saham-saham di bursa AS mengalami penurunan terdalam. Bahkan penurunannya merupakan yang paling tajam dalam tiga minggu terakhir.Sejumlah saham yang menyeret penurunan Dow Jones antara lain: Alcoa Inc, Boeing Co, dan Caterpillar Inc yang masing-masing melorot lebih dari 3,7% dan memimpin penurunan di indeks Dow Jones. Penurunan juga dialami oleh Alibaba.com yang turun 2,4%. Anjloknya saham Alibaba terkait rencana perusahaan ini untuk melakukan ekspansi bersama Cisco System. Hanya saja, Cisco baru melaporkan kinerjanya yang berada di bawah ramalan analis. Kemelorotan sejumlah saham itu membuat indeks Dow jones terpukul dan anjlok 2,5% menjadi 110.378,83. Kondisi serupa juga dialami indeks Standard & Poor's 500 Index yang turun 2,8% menjadi 1.089,47. Kondisi ini serupa dengan yang dialami oleh bursa Asia dan Eropa. Catatan saja, indeks MSCI Asia Pacific turun 1,8% dan Stoxx Europe 600 Index turun 2%."Ada beberapa hal yang menyebabkan kecemasan investor. Salah satunya yakni langkah yang diambil the Fed dalam menangani perlambatan ekonomi saat ini," jelas David Kelly, analis JP Morgan Fund di New York. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News