JAKARTA. Arah bursa saham Amerika Serikat (AS) belum bergerak. Di tengah koreksi indeks S&P 500 dan Nasdaq, indeks Dow Jones Industrial Average kembali mencetak rekor. Indeks Dow Jones naik 60,81 poin atau 0,28% ke level 21.891,12. Sedangkan S&P 500 turun tipis 1,80 poin atau 0,07% ke angka 2.470,30. Indeks Nasdaq turun 26,55 poin atau 0,42% ke posisi 6.348,12. Saham Goldman Sachs dan Home Depot mengontribusi terbesar kenaikan Dow Jones pada Senin (31/7). Harga saham Boeing pun naik setelah produsen pesawat ini mengumumkan bahwa akan ada rekor pesanan pesawat dari India. Pekan lalu, harga saham Boeing pun menanjak akibat kinerja yang lebih baik ketimbang prediksi.
Dow Jones cetak rekor lagi
JAKARTA. Arah bursa saham Amerika Serikat (AS) belum bergerak. Di tengah koreksi indeks S&P 500 dan Nasdaq, indeks Dow Jones Industrial Average kembali mencetak rekor. Indeks Dow Jones naik 60,81 poin atau 0,28% ke level 21.891,12. Sedangkan S&P 500 turun tipis 1,80 poin atau 0,07% ke angka 2.470,30. Indeks Nasdaq turun 26,55 poin atau 0,42% ke posisi 6.348,12. Saham Goldman Sachs dan Home Depot mengontribusi terbesar kenaikan Dow Jones pada Senin (31/7). Harga saham Boeing pun naik setelah produsen pesawat ini mengumumkan bahwa akan ada rekor pesanan pesawat dari India. Pekan lalu, harga saham Boeing pun menanjak akibat kinerja yang lebih baik ketimbang prediksi.