JAKARTA. Nomor cantik 22.000 pada indeks Dow Jones Industrial Average akhirnya tercapai. Rabu (2/8), indeks Dow Jones mencetak rekor baru di level 22.016,04, naik 0,24% ketimbang posisi sebelumnya. Indeks S&P hanya naik 0,05% ke level 2.477,57. Sedangkan Nasdaq stagnan di angka 6.362,65. Dow Jones naik hampir 11,40% sejak awal tahun. S&P naik 10,66%, dan Nasdaq meningkat 18,20% pada periode yang sama. Laporan keuangan perusahaan-perusahaan Amerika Serikat (AS) yang lebih baik ketimbang prediksi menjadi mesin yang terus menyetir bursa ke rekor baru.
Dow Jones tembus 22.000 untuk pertama kali
JAKARTA. Nomor cantik 22.000 pada indeks Dow Jones Industrial Average akhirnya tercapai. Rabu (2/8), indeks Dow Jones mencetak rekor baru di level 22.016,04, naik 0,24% ketimbang posisi sebelumnya. Indeks S&P hanya naik 0,05% ke level 2.477,57. Sedangkan Nasdaq stagnan di angka 6.362,65. Dow Jones naik hampir 11,40% sejak awal tahun. S&P naik 10,66%, dan Nasdaq meningkat 18,20% pada periode yang sama. Laporan keuangan perusahaan-perusahaan Amerika Serikat (AS) yang lebih baik ketimbang prediksi menjadi mesin yang terus menyetir bursa ke rekor baru.