JAKARTA. DPR tengah mengkaji keterlibatan TNI dalam penanganan bencana alam. Sebab, DPR menilai TNI memiliki sumber daya manusia dan prasarana yang mumpuni. Selain itu, TNI dianggap mempunyai sistem komando dan jaringan yang sudah tersebar ke seluruh daerah.Saat ini, wacana keterlibatan TNI dalam penanganan bencana ini baru berada di tingkat pimpinan DPR. Hal itu timbul setelah DPR mengunjungi daerah bencana Gunung Merapi di Jawa Tengah dan Yogyakarta kemarin. Anggota parlemen mengaku kagum dengan kinerja TNI dalam membantu korban bencana. "Para prajurit itu laki-laki, mereka tidak hanya membawa korban yang telah meninggal, tapi ada yang memasak," kata Wakil Ketua DPR, Priyo Budi Santosa, Selasa (2/11).Memang, Priyo mengatakan selama ini TNI selalu terlibat dalam penanganan bencana namun secara resmi belum diatur. Sebab, tugas penangangan bencana masih menjadi tugas pokok Badan Nasional Penangggulangan Bencana (BNPB). "TNI masih seperti sukarelawan yang lain," ujar Priyo.Makanya, dia berharap ada pemikiran agar TNI harus terlibat dalam penanganan bencana. "Agar menjadi kewajiban diluar tugas pokok sebagai pertahanan kemanan," tandas Priyo.Apalagi, dia mengatakan TNI memiliki perlengkapan yang cukup banyak mulai dari tenda, truk, kapal laut, hingga pesawat udara dan helikopter. "Kalau dikaitkan tugas kemanusian, pasti anggaran alutsista di TNi bisa diperbesar," tambah Wakil Ketua DPR, Anis Matta.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
DPR kaji keterlibatan TNI dalam penanganan bencana
JAKARTA. DPR tengah mengkaji keterlibatan TNI dalam penanganan bencana alam. Sebab, DPR menilai TNI memiliki sumber daya manusia dan prasarana yang mumpuni. Selain itu, TNI dianggap mempunyai sistem komando dan jaringan yang sudah tersebar ke seluruh daerah.Saat ini, wacana keterlibatan TNI dalam penanganan bencana ini baru berada di tingkat pimpinan DPR. Hal itu timbul setelah DPR mengunjungi daerah bencana Gunung Merapi di Jawa Tengah dan Yogyakarta kemarin. Anggota parlemen mengaku kagum dengan kinerja TNI dalam membantu korban bencana. "Para prajurit itu laki-laki, mereka tidak hanya membawa korban yang telah meninggal, tapi ada yang memasak," kata Wakil Ketua DPR, Priyo Budi Santosa, Selasa (2/11).Memang, Priyo mengatakan selama ini TNI selalu terlibat dalam penanganan bencana namun secara resmi belum diatur. Sebab, tugas penangangan bencana masih menjadi tugas pokok Badan Nasional Penangggulangan Bencana (BNPB). "TNI masih seperti sukarelawan yang lain," ujar Priyo.Makanya, dia berharap ada pemikiran agar TNI harus terlibat dalam penanganan bencana. "Agar menjadi kewajiban diluar tugas pokok sebagai pertahanan kemanan," tandas Priyo.Apalagi, dia mengatakan TNI memiliki perlengkapan yang cukup banyak mulai dari tenda, truk, kapal laut, hingga pesawat udara dan helikopter. "Kalau dikaitkan tugas kemanusian, pasti anggaran alutsista di TNi bisa diperbesar," tambah Wakil Ketua DPR, Anis Matta.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News