JAKARTA. Ketua Fraksi PDI Perjuangan DKI Jhonny Simanjuntak menilai Gubernur DKI Jakarta Basuki "Ahok" Tjahaja Purnama sengaja melakukan kesalahan pada prosedur pembahasan serta penyerahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2015 ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). "Seluruh fraksi berpendapat bahwa hal tersebut adalah pelanggaran secara sengaja oleh gubernur. Kita anggap memang sengaja dilakukan," tutur Jhonny di gedung DPRD DKI, Senin (16/2). Jhonny mengatakan, Basuki telah menyerahkan draf APBD yang bukan merupakan hasil pembahasan dengan DPRD DKI untuk diserahkan ke Kemendagri. Padahal, ujar dia, gubernur bersama dengan DPRD telah menghabiskan waktu selama hampir sebulan untuk membahas rancangan APBD 2015.
DPRD DKI: Ahok sengaja lakukan pelanggaran
JAKARTA. Ketua Fraksi PDI Perjuangan DKI Jhonny Simanjuntak menilai Gubernur DKI Jakarta Basuki "Ahok" Tjahaja Purnama sengaja melakukan kesalahan pada prosedur pembahasan serta penyerahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2015 ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). "Seluruh fraksi berpendapat bahwa hal tersebut adalah pelanggaran secara sengaja oleh gubernur. Kita anggap memang sengaja dilakukan," tutur Jhonny di gedung DPRD DKI, Senin (16/2). Jhonny mengatakan, Basuki telah menyerahkan draf APBD yang bukan merupakan hasil pembahasan dengan DPRD DKI untuk diserahkan ke Kemendagri. Padahal, ujar dia, gubernur bersama dengan DPRD telah menghabiskan waktu selama hampir sebulan untuk membahas rancangan APBD 2015.