JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Selasa (4/7) melemah 0,76% ke level 5.865,36. Pelemahan didorong aksi profit taking dari pelaku pasar setelah indeks naik cukup tinggi. Analis Binaartha Parama Sekuritas Muhammad Nafan Aji bilang pelaku pasar memanfaatkan aksi profit taking setelah IHSG menguat signifikan dan mencetak rekor tertinggi pada perdagangan Senin. "Sentimen luar negeri memberikan andil yang besar pada penurunan laju bursa global hari ini, termasuk IHSG," ujar Nafan kepada KONTAN, Selasa (4/7). Statement Presiden Korea Utara Kim Jong Un dalam mempertahankan kebijakan proliferasi nuklirnya disertai dengan agenda uji coba rudal balistiknya membuat para pelaku pasar melakukan aksi profit taking. Tercatat asing melakukan net sell sebanyak Rp 1,15 triliun.
Dua alasan IHSG tergerus hari ini
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Selasa (4/7) melemah 0,76% ke level 5.865,36. Pelemahan didorong aksi profit taking dari pelaku pasar setelah indeks naik cukup tinggi. Analis Binaartha Parama Sekuritas Muhammad Nafan Aji bilang pelaku pasar memanfaatkan aksi profit taking setelah IHSG menguat signifikan dan mencetak rekor tertinggi pada perdagangan Senin. "Sentimen luar negeri memberikan andil yang besar pada penurunan laju bursa global hari ini, termasuk IHSG," ujar Nafan kepada KONTAN, Selasa (4/7). Statement Presiden Korea Utara Kim Jong Un dalam mempertahankan kebijakan proliferasi nuklirnya disertai dengan agenda uji coba rudal balistiknya membuat para pelaku pasar melakukan aksi profit taking. Tercatat asing melakukan net sell sebanyak Rp 1,15 triliun.