KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pendapatan PT Berlian Laju Tanker Tbk (BLTA) turun di kuartal I-2019. Pada periode Januari-Maret 2019, BLTA membukukan pendapatan US$ 5,45 juta, turun 15,76% dibanding periode yang sama tahun lalu yang sebesar US$ 6,47 juta. Direktur Independen PT Berlian Laju Tanker Tbk Benny Rachmat mengatakan, penurunan pendapatan pada kuartal I-2019 karena ada dua kapal yang tidak beroperasi karena dalam perawatan. "Saat maintenance tidak menghasilkan pendapatan dan memakan beban," katanya pada Kamis (9/5). Per 31 Maret 2019, BLTA memiliki delapan unit kapal.
Dua kapal maintenance, pendapatan Berlian Laju Tanker (BLTA) kuartal I turun 15,76%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pendapatan PT Berlian Laju Tanker Tbk (BLTA) turun di kuartal I-2019. Pada periode Januari-Maret 2019, BLTA membukukan pendapatan US$ 5,45 juta, turun 15,76% dibanding periode yang sama tahun lalu yang sebesar US$ 6,47 juta. Direktur Independen PT Berlian Laju Tanker Tbk Benny Rachmat mengatakan, penurunan pendapatan pada kuartal I-2019 karena ada dua kapal yang tidak beroperasi karena dalam perawatan. "Saat maintenance tidak menghasilkan pendapatan dan memakan beban," katanya pada Kamis (9/5). Per 31 Maret 2019, BLTA memiliki delapan unit kapal.