JAKARTA. Konflik yang mendera Partai Golkar diwarnai saling lapor ke Badan Reserse Kriminal Polri. Kedua kubu yang berseteru saling tuding kelompok lawannya melakukan perbuatan melawan hukum. Pada Jumat (27/3) lalu, Agus Gumiwang Kartasasmita selaku Ketua Fraksi Golkar di DPR, yang mendukung Munas Jakarta, melaporkan Ade Komarudin dan Bambang Soesatyo selaku pimpinan Fraksi Golkar dari kelompok pengurus hasil Munas Bali. Agus melaporkan Ade dan Bambang dengan tuduhan melawan hukum karena tidak menjalankan putusan Menteri Hukum dan HAM terkait perselisihan kepengurusan Golkar. Bambang merespons laporan itu dengan melaporkan bali Agus Gumiwang ke Bareskrim dengan tuduhan pemalsuan dokumen. Sekretaris Fraksi Golkar itu akan melaporkan Agus ke Bareskrim Polri pada hari ini.
Dua kubu Golkar saling lapor ke Bareskrim
JAKARTA. Konflik yang mendera Partai Golkar diwarnai saling lapor ke Badan Reserse Kriminal Polri. Kedua kubu yang berseteru saling tuding kelompok lawannya melakukan perbuatan melawan hukum. Pada Jumat (27/3) lalu, Agus Gumiwang Kartasasmita selaku Ketua Fraksi Golkar di DPR, yang mendukung Munas Jakarta, melaporkan Ade Komarudin dan Bambang Soesatyo selaku pimpinan Fraksi Golkar dari kelompok pengurus hasil Munas Bali. Agus melaporkan Ade dan Bambang dengan tuduhan melawan hukum karena tidak menjalankan putusan Menteri Hukum dan HAM terkait perselisihan kepengurusan Golkar. Bambang merespons laporan itu dengan melaporkan bali Agus Gumiwang ke Bareskrim dengan tuduhan pemalsuan dokumen. Sekretaris Fraksi Golkar itu akan melaporkan Agus ke Bareskrim Polri pada hari ini.