KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Nusantara Infrastructure Tbk (META) telah memproyeksikan pendapatan di 2021 bisa tumbuh 50% yoy karena rampungnya dua proyek META di sektor energi dan jalan tol di 2020. Adapun dua proyek ini dipastikan memberikan kontribusi positif ke pendapatan META di sepanjang tahun ini. Sebagai informasi, di 2020 META merampungkan dua proyeknya yakni jalan tol Pettarani di Makasar dan proyek di sektor energi terbarukan yakni PLTA di Sumatera Utara. Direktur META, Danni Hasan menjelaskan perusahaan berhasil menyelesaikan proyek Pettarani dengan tepat waktu yakni pada September 2020. "Perusahaan mengharapkan di kuartal I 2021, jalan tol Pettarani dapat beroperasi penuh," jelasnya dalam paparan publik secara virtual, Rabu (23/12).
Dua proyek rampung, META proyeksikan pendapatan di 2021 bisa tumbuh 50%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Nusantara Infrastructure Tbk (META) telah memproyeksikan pendapatan di 2021 bisa tumbuh 50% yoy karena rampungnya dua proyek META di sektor energi dan jalan tol di 2020. Adapun dua proyek ini dipastikan memberikan kontribusi positif ke pendapatan META di sepanjang tahun ini. Sebagai informasi, di 2020 META merampungkan dua proyeknya yakni jalan tol Pettarani di Makasar dan proyek di sektor energi terbarukan yakni PLTA di Sumatera Utara. Direktur META, Danni Hasan menjelaskan perusahaan berhasil menyelesaikan proyek Pettarani dengan tepat waktu yakni pada September 2020. "Perusahaan mengharapkan di kuartal I 2021, jalan tol Pettarani dapat beroperasi penuh," jelasnya dalam paparan publik secara virtual, Rabu (23/12).