KONTAN.CO.ID - BEIJING. Angkatan Laut Tentara Pembebasan Rakyat China (PLA) mulai menerjunkan dua unit kapal destroyer Type 052D seri terbaru dalam latihan militer hari Minggu (13/12) lalu. Dua unit kapal Type 052D tersebut baru saja ditugaskan ke angkatan laut beberapa bulan lalu setelah mengalami serangkaian peningkatan performa tempur. Dikutip dari Global Times, Angkatan Laut China menerjunkan dua kapal destroyer Type 052D dengan nama Tangshan dan Qiqihar dalam latihan militer yang berlangsung di Laut Kuning. Latihan berlangsung intensif dengan durasi yang cukup panjang pada hari Minggu.
Dua unit kapal destroyer baru China mulai diterjunkan dalam latihan militer
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Angkatan Laut Tentara Pembebasan Rakyat China (PLA) mulai menerjunkan dua unit kapal destroyer Type 052D seri terbaru dalam latihan militer hari Minggu (13/12) lalu. Dua unit kapal Type 052D tersebut baru saja ditugaskan ke angkatan laut beberapa bulan lalu setelah mengalami serangkaian peningkatan performa tempur. Dikutip dari Global Times, Angkatan Laut China menerjunkan dua kapal destroyer Type 052D dengan nama Tangshan dan Qiqihar dalam latihan militer yang berlangsung di Laut Kuning. Latihan berlangsung intensif dengan durasi yang cukup panjang pada hari Minggu.