KONTAN.CO.ID - Department of Tourism and Commerce Marketing (Dubai Tourism) berkolaborasi dengan GITEX Future Stars untuk meluncurkan Dubai Tourism Startup Competition – Futurism. Acara ini mengundang inovator dan ide-ide brilian dari berbagai belahan dunia untuk mengirimkan ide dan rencana bisnis mereka yang akan membantu merevolusi sektor pariwisata di Dubai. Hal ini menjadi upaya untuk mencari solusi inovatif serta memfasilitasi perkembangan ekosistem startup, sejalan dengan Dubai Tourism Vision 2020 untuk menarik 20 juta pengunjung di tahun 2020. Yousuf Lootah, Direktur Eksekutif Tourism Development & Investments, Department of Tourism & Commerce Marketing mengatakan, startup memiliki peran penting, bukan hanya untuk mendorong pertumbuhan ekonomi, tapi juga untuk menciptakan solusi dan memenuhi kebutuhan yang terus berevolusi dan mengatasi kesenjangan industri yang ada.
Dubai Tourism-GITEX Future bikin lomba startup
KONTAN.CO.ID - Department of Tourism and Commerce Marketing (Dubai Tourism) berkolaborasi dengan GITEX Future Stars untuk meluncurkan Dubai Tourism Startup Competition – Futurism. Acara ini mengundang inovator dan ide-ide brilian dari berbagai belahan dunia untuk mengirimkan ide dan rencana bisnis mereka yang akan membantu merevolusi sektor pariwisata di Dubai. Hal ini menjadi upaya untuk mencari solusi inovatif serta memfasilitasi perkembangan ekosistem startup, sejalan dengan Dubai Tourism Vision 2020 untuk menarik 20 juta pengunjung di tahun 2020. Yousuf Lootah, Direktur Eksekutif Tourism Development & Investments, Department of Tourism & Commerce Marketing mengatakan, startup memiliki peran penting, bukan hanya untuk mendorong pertumbuhan ekonomi, tapi juga untuk menciptakan solusi dan memenuhi kebutuhan yang terus berevolusi dan mengatasi kesenjangan industri yang ada.