KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Bandara Internasional Soekarno-Hatta membenarkan adanya 11 orang penumpang yang dinyatakan positif terjangkit virus Covid-19. Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan Bandara Internasional Soekarno-Hatta Anas Maruf mengatakan, 11 orang tersebut merupakan anak buah kapal (ABK) yang naik pesawat sewa asal Italia, Neos. Adapun, nomor penerbangannya adalah NO 370 yang tiba pada Kamis (07/5) malam. “Iya benar. Jadi setiap hari kita lakukan screening 600-1.000 penumpang, terutama untuk WNA atau ABK kapal asing, seperti cek suhu, wawancara juga tes cepat. Kemarin ditemukan eks anak ABK kapal pesiar Italia positif Covid-19, [sebanyak] 11 orang,” kata Anas dalam siaran resmi, Jumat (8/5/2020).
Duh, 11 penumpang di Bandara Soekarno-Hatta positif corona (Covid-19)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Bandara Internasional Soekarno-Hatta membenarkan adanya 11 orang penumpang yang dinyatakan positif terjangkit virus Covid-19. Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan Bandara Internasional Soekarno-Hatta Anas Maruf mengatakan, 11 orang tersebut merupakan anak buah kapal (ABK) yang naik pesawat sewa asal Italia, Neos. Adapun, nomor penerbangannya adalah NO 370 yang tiba pada Kamis (07/5) malam. “Iya benar. Jadi setiap hari kita lakukan screening 600-1.000 penumpang, terutama untuk WNA atau ABK kapal asing, seperti cek suhu, wawancara juga tes cepat. Kemarin ditemukan eks anak ABK kapal pesiar Italia positif Covid-19, [sebanyak] 11 orang,” kata Anas dalam siaran resmi, Jumat (8/5/2020).