Duh, Bikin Mulas dan Asam Lambung Naik! Jangan Makan Pepaya Bersama 5 Makanan Ini



CARA KONSUMSI PEPAYA YANG SEHAT - Pepaya, buah kaya serat, vitamin, dan mineral. Pepaya aman dikonsumsi siapa saja. Namun, jangan sekali-kali makan pepaya bersamaan dengan lima jenis makanan di bawah ini, bisa bikin perut mulas dan asam lambung naik. 

Pepaya, buah yang dikonsumsi sehari-hari oleh sebagian masyarakat karena bisa membantu melancarkan pencernaan. 

Baca Juga: Tidak Pahit! Smoothie Ini Efektif Mengobati Asam Lambung


Pepaya juga mengandung banyak vitamin dan mineral yang memberikan efek positif untuk kesehatan tubuh. 

Mengutip dari FOOD NDTV, pepaya memang baik dan aman untuk dikonsumsi, namun Anda sebaiknya tidak mencampurnya dengan beberapa makanan lainnya, karena bisa memicu efek samping. 

Ini lima makanan yang tidak boleh dimakan bersamaan dengan pepaya: 

1. Produk susu dan pepaya 

Tidak sedikit orang yang suka mengonsumsi pepaya bersama dengan produk susu seperti susu, telur, atau dadih. 

Pepaya mengandung enzim papain yang bisa menganggu proses pencernaan produk susu. 

Maka, pepaya yang dikonsumsui dengan produk susu akan menyebabkan perut kembung. 

2. Makanan pedas dan pepaya

Pepaya yang dimakan bersamaan dengan makan siang atau malam (makanan bercitarasa pedas) bisa menyebabkan ketidakseimbangan suhu tubuh dan ketidaknyamanan perut. 

3. Jeruk dan pepaya 

Anda sebaiknya tidak mencampurkan jeruk dengan pepaya. Alasannya, buah-buahan ini mengandung vitamin C dan bersifat asam. 

Anda bisa mengalami asam lambung tinggi dan mulas jika mengonsumsi jeruk dan pepaya bersamaan. 

4. Anggur dan pepaya 

Kombinasi anggur dan pepaya tidak baik untuk kesehatan. 

Sebab, anggur memiliki kandungan asma yang tinggi dan bisa menyebabkan tidak nyaman di perut. 

Baca Juga: Lidah Terasa Pahit? Ini Solusinya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati