JAKARTA. Manajemen Bumi Plc, Rabu (12/12), akan menggelar rapat untuk memutuskan proposal Bakrie dan Nathaniel Rothschild (Nat), sebelum rapat umum pemegang saham (RUPS). Menjelang rapat itu, perang urat syaraf kembali terjadi antara Bakrie dan Nat, dan menyeret Samin Tan, Chairman Bumi Plc. Bakrie kembali mengungkit pencurian dokumen lewat peretasan ilegal (hacking) . Chris Fong, Juru Bicara Grup Bakrie bilang, beberapa dokumen PT Bumi Resources Tbk (BUMI) telah dicuri lewat praktik peretasan ilegal. "Bumi Resources sudah melaporkan itu ke polisi 11 Oktober lalu," kata Fong kepada KONTAN, kemarin. Kepala Humas Polda Metro Jaya Rikwanto mengaku bahwa Polda Metro sudah menerima laporan itu. "Sekarang sedang ditangani unit cyber crime," ujar Rikwanto.
Duh! Email petinggi Bumi Plc dijebol hacker
JAKARTA. Manajemen Bumi Plc, Rabu (12/12), akan menggelar rapat untuk memutuskan proposal Bakrie dan Nathaniel Rothschild (Nat), sebelum rapat umum pemegang saham (RUPS). Menjelang rapat itu, perang urat syaraf kembali terjadi antara Bakrie dan Nat, dan menyeret Samin Tan, Chairman Bumi Plc. Bakrie kembali mengungkit pencurian dokumen lewat peretasan ilegal (hacking) . Chris Fong, Juru Bicara Grup Bakrie bilang, beberapa dokumen PT Bumi Resources Tbk (BUMI) telah dicuri lewat praktik peretasan ilegal. "Bumi Resources sudah melaporkan itu ke polisi 11 Oktober lalu," kata Fong kepada KONTAN, kemarin. Kepala Humas Polda Metro Jaya Rikwanto mengaku bahwa Polda Metro sudah menerima laporan itu. "Sekarang sedang ditangani unit cyber crime," ujar Rikwanto.