JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) semakin menjauhi level psikologis 5.000. Bahkan, indeks justru mendekati level support kritis, 4.930 pada penutupan jeda siang ini (13/10). Kepala Riset Universal Broker Indonesia Satrio Utomo menjelaskan, pada dasarnya pemodal lokal sudah mulai melakukan positioning sebelum pelantikan presiden terpilih Jokowi nanti. Namun, tekanan yang begitu besar dari pemodal asing akibat dari sentimen perlambatan ekonomi global membuat bursa global negatif dan pada akhirnya juga turut membuat IHSG tidak mampu bertahan. "Hanya penutupan diatas 4.995 yang akan memberikan sinyal positif pada pergerakan IHSG," tandas Satrio.
Duh, IHSG bisa menuju level kritis di 4.900
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) semakin menjauhi level psikologis 5.000. Bahkan, indeks justru mendekati level support kritis, 4.930 pada penutupan jeda siang ini (13/10). Kepala Riset Universal Broker Indonesia Satrio Utomo menjelaskan, pada dasarnya pemodal lokal sudah mulai melakukan positioning sebelum pelantikan presiden terpilih Jokowi nanti. Namun, tekanan yang begitu besar dari pemodal asing akibat dari sentimen perlambatan ekonomi global membuat bursa global negatif dan pada akhirnya juga turut membuat IHSG tidak mampu bertahan. "Hanya penutupan diatas 4.995 yang akan memberikan sinyal positif pada pergerakan IHSG," tandas Satrio.