KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kasus Covid-19 varian omicron di Indonesia bertambah lagi. Kementerian Kesehatan (Kemenkes) kembali melaporkan 3 kasus baru omicron pada Kamis (23/12). Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Langsung Kemenkes Siti Nadia Tarmizi mengatakan, 3 kasus tersebut berasal dari satu orang Pekerja Migran Indonesia (PMI) dari Malaysia dan dua orang PMI dari Kongo. "Total jadi 8, ada tambahan dari PMI dari Malaysia 1 dan Kongo 2," kata Nadia saat dikonfirmasi Kompas.com, Kamis (23/12).
Nadia mengatakan, ketiga pasien tersebut mengalami gejala ringan sehingga harus menjalani isolasi di Wisma Atlet. Selain itu, ketiga pasien tersebut diketahui terpapar varian omicron dari hasil pemeriksaan Whole Genome Sequencing (WGS) yang keluar pada Kamis. "Kondisi gejala ringan dan isolasi di Wisma Atlet," ujarnya.
Baca Juga: Cemaskan Omicron, Bill Gates Ingatkan AS Bisa Masuki Bagian Terburuk dari Pandemi Sehari sebelumnya, Kemenkes mengumumkan total kasus konfirmasi positif Covid-19 akibat penularan varian omicron menjadi 5. Jumlah tersebut diperoleh setelah terjadi penambahan dua kasus baru Covid-19 akibat penularan varian omicron pada Selasa (21/12). Nadia mengatakan, 2 kasus baru tersebut merupakan pelaku perjalanan luar negeri dari London, Inggris. Hasil pemeriksaan Whole Genome Sequencing (WGS) dari kedua pasien tersebut keluar pada Senin (20/12/2021). Mereka merupakan 2 dari 11 orang yang dinyatakan probable atau kemungkinan terinfeksi varian Omicron berdasarkan hasil pemeriksaan S-Gene Target Failure (SGTF). Pemeriksaan tersebut dirilis pada Minggu (19/12). ''Saat ini sudah ada tambahan kasus lagi dari 11 kasus probable ada 2 kasus terkonfirmasi positif. Saat ini mereka sedang menjalani karantina di Wisma Atlet, Jakarta,'' kata Nadia dalam keterangan tertulis, dikutip dari laman resmi Kemenkes, Rabu (22/12). Adapun kasus Covid-19 akibat varian Omicron pertama kali terkonfirmasi pada Kamis (16/12). Kasus pertama Omicron ditemukan pada seorang pekerja pembersih di RSDC Wisma Atlet Kemayoran. Dua hari berselang, Kemenkes kembali mengumumkan dua pasien terkonfirmasi positif Covid-19 akibat terinfek varian Omicron pada Sabtu (18/12/2021). Nadia mengatakan, dua kasus baru itu didapatkan dari hasil pemeriksaan sampel lima kasus probable Omicron yang baru kembali dari luar negeri. “Dua pasien terkonfirmasi terbaru adalah IKWJ, 42 tahun, laki-laki, perjalanan dari Amerika Selatan serta M, 50 tahun, laki-laki, perjalanan dari Inggris," ujar Nadia dalam keterangan tertulis yang diunggah laman resmi Kemenkes pada Sabtu. Nadia mengungkapkan, saat ini pasien IKWJ dan pasien M sedang menjalani karantina di RSDC Wisma Atlet Kemayoran.
Baca Juga: 7 Skenario Pemerintah Jika Kasus Omicron Melonjak di Indonesia Penulis : Haryanti Puspa Sari Editor : Diamanty Meiliana
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kemenkes: 3 Pasien Baru Omicron Alami Gejala Ringan, Isolasi di Wisma Atlet". Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Khomarul Hidayat