JAKARTA. Rupiah masih terkapar. Di pasar spot, Rabu (4/3), rupiah melemah 0,13% terhadap terhadap dollar Amerika Serikat (AS) dibandingkan hari sebelumnya menjadi Rp 12.986. Di kurs tengah Bank Indonesia, rupiah juga melemah satu poin ke 12.963. Albertus Christian, Senior Research and Analyst PT monex Investindo Futures mengatakan, pelemahan rupiah akibat menurunnya tingkat kepercayaan investor, terhadap pergerakan rupiah yang konsisten melemah dari waktu ke waktu. Ini tercermin oleh sedikitnya investor asing yang menyerap penawaran surat utang negara (SUN), Selasa (3/3). “Rupiah masih berpeluang melemah menuju level psikologis 13.000 dalam waktu dekat,” ujar Christian. Hari ini, pelaku pasar akan merespons rilis laporan tenaga kerja AS versi ADP.
Duh, rupiah bersiap ke level Rp 13.000
JAKARTA. Rupiah masih terkapar. Di pasar spot, Rabu (4/3), rupiah melemah 0,13% terhadap terhadap dollar Amerika Serikat (AS) dibandingkan hari sebelumnya menjadi Rp 12.986. Di kurs tengah Bank Indonesia, rupiah juga melemah satu poin ke 12.963. Albertus Christian, Senior Research and Analyst PT monex Investindo Futures mengatakan, pelemahan rupiah akibat menurunnya tingkat kepercayaan investor, terhadap pergerakan rupiah yang konsisten melemah dari waktu ke waktu. Ini tercermin oleh sedikitnya investor asing yang menyerap penawaran surat utang negara (SUN), Selasa (3/3). “Rupiah masih berpeluang melemah menuju level psikologis 13.000 dalam waktu dekat,” ujar Christian. Hari ini, pelaku pasar akan merespons rilis laporan tenaga kerja AS versi ADP.