Dukung Pembangunan IKN, Bank Tanah Siapkan Lahan untuk Bandara VVIP



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Bank Tanah mendukung percepatan pembangunan Bandara VVIP di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Dukungan ini dengan menyiapkan lahan tambahan menjadi 621 hektare (ha).

Jaminan lahan ini Badan Bank Tanah sampaikan usai meneken kerjasama dengan Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) melalui anak perusahaan mereka, PT Bina Karya (Persero).

Kepala Badan Bank Tanah Parman Nataatmadja menyebutkan, kongsi ini merupakan komitmen Badan Bank Tanah yang tertuang dalam Peraturan Pemerintah Nomor 64 Tahun 2021.


Baca Juga: Bank Tanah Siapkan Lahan Tambahan untuk Bandara VVIP IKN hingga 621 Hektare

Beleid ini mengatur kewenangan Badan Bank Tanah dalam menjamin ketersediaan tanah dalam rangka ekonomi berkeadilan.

"Kami harapkan, insya Allah, dengan kerjasama ini dapat sesegera mungkin mendukung pertumbuhan yang ada di IKN dan di wilayah Hak Pengelolaan (HPL) Badan Bank Tanah sebagai daerah penyangga," ujarnya dalam keterangan resmi, Jumat (17/5).

Parman menjelaskan, langkah ini merupakan komitmen Badan Bank Tanah dalam mendukung pembangunan IKN, serta mendorong pertumbuhan ekonomi di Penajam Paser Utara.

Baca Juga: Bank Muamalat Genjot Pembiayaan Hijau

Khususnya di HPL Bank Tanah lewat penyediaan lahan untuk proyek Bandara VVIP IKN.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Noverius Laoli