KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Petrokimia Gresik (PG) membeli 10 unit GeNose C19 atau alat deteksi Covid-19 buatan Universitas Gadjah Mada (UGM) senilai Rp 620 juta. Komisaris Utama Petrokimia Gresik T. Nugroho Purwanto mengatakan, pembelian alat deteksi Covid-19 tersebut merupakan bentuk apresiasi dan dukungan perseroan terhadap hasil riset anak bangsa. "Petrokimia Gresik menjadi salah satu perusahaan di Indonesia yang menggunakan GeNose C19. Kami bangga dengan karya ini," ujar Nugroho dalam press rilis yang diterima Kontan.co.id, Jumat (5/2). Pengadaan GeNose C19 ini juga merupakan implementasi komitmen Petrokimia Gresik dalam memerangi Covid-19, dimana Petrokimia Gresik yang merupakan objek vital nasional (obvitnas) tidak boleh terganggu operasionalnya dalam rangka menjaga ketahanan pangan nasional. Terlebih, sektor pertanian menjadi tulang punggung pemulihan perekonomian nasional di tahun 2021.
Dukung riset anak bangsa, Petrokimia Gresik beli 10 unit GeNose C19
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Petrokimia Gresik (PG) membeli 10 unit GeNose C19 atau alat deteksi Covid-19 buatan Universitas Gadjah Mada (UGM) senilai Rp 620 juta. Komisaris Utama Petrokimia Gresik T. Nugroho Purwanto mengatakan, pembelian alat deteksi Covid-19 tersebut merupakan bentuk apresiasi dan dukungan perseroan terhadap hasil riset anak bangsa. "Petrokimia Gresik menjadi salah satu perusahaan di Indonesia yang menggunakan GeNose C19. Kami bangga dengan karya ini," ujar Nugroho dalam press rilis yang diterima Kontan.co.id, Jumat (5/2). Pengadaan GeNose C19 ini juga merupakan implementasi komitmen Petrokimia Gresik dalam memerangi Covid-19, dimana Petrokimia Gresik yang merupakan objek vital nasional (obvitnas) tidak boleh terganggu operasionalnya dalam rangka menjaga ketahanan pangan nasional. Terlebih, sektor pertanian menjadi tulang punggung pemulihan perekonomian nasional di tahun 2021.