KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pasca diluncurkannya kartu berlogo gerbang pembayaran nasional (GPN) pada 31 Maret 2018 lalu, perbankan semakin aktif mendistribusikan kartu berlogo nasional tersebut. Direktur PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) Nixon Napitupulu mengatakan sampai akhir Juni 2018, pihaknya setidaknya sudah mendistribusikan 10.000 kartu berlogo GPN. Tak tanggung-tanggung, tahun ini BTN memasang target distribusi kartu GPN sebanyak 400.000 kartu. "Kami yakin 400.000 kartu bisa terdistribusi akhir tahun. Dari sisi kartu memang sudah kami produksi, cuma distribusinya agak lama di awal karena kami menunggu aturan main. Sekarang sudah jelas, jadi tinggal kirim," ujarnya saat ditemui di Jakarta, Kamis (12/7).
Dukung sistem pembayaran domestik, BTN dan Himbara gencar distribusikan kartu GPN
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pasca diluncurkannya kartu berlogo gerbang pembayaran nasional (GPN) pada 31 Maret 2018 lalu, perbankan semakin aktif mendistribusikan kartu berlogo nasional tersebut. Direktur PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) Nixon Napitupulu mengatakan sampai akhir Juni 2018, pihaknya setidaknya sudah mendistribusikan 10.000 kartu berlogo GPN. Tak tanggung-tanggung, tahun ini BTN memasang target distribusi kartu GPN sebanyak 400.000 kartu. "Kami yakin 400.000 kartu bisa terdistribusi akhir tahun. Dari sisi kartu memang sudah kami produksi, cuma distribusinya agak lama di awal karena kami menunggu aturan main. Sekarang sudah jelas, jadi tinggal kirim," ujarnya saat ditemui di Jakarta, Kamis (12/7).