KONTAN.CO.ID - Insiden penembakan pada kampanye calon presiden Amerika Serikat Donald Trump dinilai menguntungkan baginya. Banyak miliarder bersuara dan menyatakan dukungan bagi Trump. Sebelumnya, pesaingnya Joe Biden tampak lemah saat debat calon presiden. Penembakan mantan Presiden AS Donald Trump pada Sabtu meningkatkan peluangnya memenangi pemilihan presiden. Kendati terkena tembak di telinga sehingga wajahnya berlumuran darah, Trump masih sempat mengepalkan tinju setelah serangan itu. Tim kampanyenya mengatakan dia baik-baik saja saat ini. Pasar merespons peristiwa tersebut dengan penguatan kurs dollar AS dan kurva yield US Treasury jadi lebih curam. Menurut Rong Ren Goh, Manajer Portofolio Fixed Income Eastspring Investments Singapura, pola perdagangan minggu mendatang akan sama.
Dukungan Bergulir Usai Trump Tertembak
KONTAN.CO.ID - Insiden penembakan pada kampanye calon presiden Amerika Serikat Donald Trump dinilai menguntungkan baginya. Banyak miliarder bersuara dan menyatakan dukungan bagi Trump. Sebelumnya, pesaingnya Joe Biden tampak lemah saat debat calon presiden. Penembakan mantan Presiden AS Donald Trump pada Sabtu meningkatkan peluangnya memenangi pemilihan presiden. Kendati terkena tembak di telinga sehingga wajahnya berlumuran darah, Trump masih sempat mengepalkan tinju setelah serangan itu. Tim kampanyenya mengatakan dia baik-baik saja saat ini. Pasar merespons peristiwa tersebut dengan penguatan kurs dollar AS dan kurva yield US Treasury jadi lebih curam. Menurut Rong Ren Goh, Manajer Portofolio Fixed Income Eastspring Investments Singapura, pola perdagangan minggu mendatang akan sama.