Dusun Semilir punya perosotan pelangi, cocok untuk foto Instagram



KONTAN.CO.ID - SEMARANG. Kini, Semarang punya tempat wisata yang bagus untuk jadi latar berfoto. Tempat wisata tersebut bernama Dusun Semilir.

Berlokasi di Jalan Soekarno-Hatta Nomor 9, Bawen, Dusun Semilir punya banyak spot unik. Sehingga, Anda bisa mengambil foto terbaik lalu mengunggahnya di feed atau story Instagram.

Dusun Semilir memang memiliki konsep suasana pedesaan yang asri. Tetapi, salah satu spot yang memiliki keunikan tersendiri adalah perosotan pelangi. Anda bisa mengenang bagaimana rasanya naik perosotan saat masa kecil.


Tentunya, perosotan pelangi di Dusun Semilir jauh lebih tinggi, berwarna, dan bisa digunakan oleh empat orang sekaligus. Jadi, Anda dan tiga anggota keluarga atau teman lainnya bisa berfoto bersama di perosotan ini.

Baca Juga: Asyik! Wisata Semarang Cimory on the Valley buka lagi

Mengutip situs Instagram Dusun Semilir, harga tiket masuknya Rp 15.000 untuk weekday dan Rp 20.000 untuk weekend. Jam operasionalnya mulai pukul 11.00 hingga 19.00 untuk weekday dan 10.00–19.00 untuk weekend.

Selain bisa dikunjungi untuk foto-foto biasa, Dusun Semilir juga bisa menjadi tempat serba guna, seperti pre-wedding, meeting, makan siang atau makan malam untuk gathering, ulang tahun anak, dan coffee break.

Paket yang termurah di Dusun Semilir mulai dari harga Rp 50.000 per pax untuk ulang tahun anak dan yang termahal Rp 2 juta untuk pre-wedding.

Selamat berfoto-foto di Dusun Semilir. 

Baca Juga: 5 Tempat wisata Semarang yang sudah buka, cocok untuk liburan akhir pekan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News