KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Startup media digital Asumsi.co mengumumkan raih pendanaan tahap awal (seed funding) dari East Ventures dengan nilai yang tidak dipublikasikan. Investasi ini akan mengakselerasi proses pengembangan produk teknologi, sebagai bagian dari misi Asumsi untuk berkembang dari perusahaan kreator konten menjadi ekosistem media yang berkelanjutan. Selain itu, Asumsi akan menggunakan investasi tersebut untuk mempekerjakan lebih banyak tech engineer dan membangun infrastruktur teknis. Infrastruktur ini diharapkan bisa memahami pemirsa Asumsi dan membantu menjaring penonton baru. “Asumsi percaya bahwa kunci dari bisnis media yang berkelanjutan adalah kombinasi dari konten berkualitas dan inovasi teknologi. Kami telah berusaha sebaik mungkin dalam menciptakan konten berkualitas tinggi yang memenuhi standar jurnalistik untuk menawarkan alternatif dari media arus utama. Namun, kami sadar bahwa ini hanya solusi sebagian,” ujar CEO Asumsi Pangeran Siahaan dalam siaran pers, Rabu (16/9).
East Ventures menyuntik pendanaan seed funding ke Asumsi.co
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Startup media digital Asumsi.co mengumumkan raih pendanaan tahap awal (seed funding) dari East Ventures dengan nilai yang tidak dipublikasikan. Investasi ini akan mengakselerasi proses pengembangan produk teknologi, sebagai bagian dari misi Asumsi untuk berkembang dari perusahaan kreator konten menjadi ekosistem media yang berkelanjutan. Selain itu, Asumsi akan menggunakan investasi tersebut untuk mempekerjakan lebih banyak tech engineer dan membangun infrastruktur teknis. Infrastruktur ini diharapkan bisa memahami pemirsa Asumsi dan membantu menjaring penonton baru. “Asumsi percaya bahwa kunci dari bisnis media yang berkelanjutan adalah kombinasi dari konten berkualitas dan inovasi teknologi. Kami telah berusaha sebaik mungkin dalam menciptakan konten berkualitas tinggi yang memenuhi standar jurnalistik untuk menawarkan alternatif dari media arus utama. Namun, kami sadar bahwa ini hanya solusi sebagian,” ujar CEO Asumsi Pangeran Siahaan dalam siaran pers, Rabu (16/9).