KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten layanan jasa higienitas dan sanitasi, PT Ecocare Indo Pasifik Tbk (HYGN) mengincar pertumbuhan pendapatan dan laba bersih sekitar 20%–25% setiap tahunnya. Direktur Utama Ecocare Indo Pasifik Wincent Yunanda menuturkan kinerja HYGN utamanya ditopang oleh tiga lini bisnis yakni layanan produk kebersihan, layanan pengendalian hama dan layanan kebersihan gedung. Adapun HYGN menguasai sekitar 30% pangsa pasar di industri solusi higienitas. Sejalan dengan itu, HYGN telah memiliki 10.000 pelanggan yang tersebar di lebih dari 20 kota.
Ecocare Indo Pasifik (HYGN) Targetkan Pertumbuhan Kinerja hingga 25% Per Tahun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten layanan jasa higienitas dan sanitasi, PT Ecocare Indo Pasifik Tbk (HYGN) mengincar pertumbuhan pendapatan dan laba bersih sekitar 20%–25% setiap tahunnya. Direktur Utama Ecocare Indo Pasifik Wincent Yunanda menuturkan kinerja HYGN utamanya ditopang oleh tiga lini bisnis yakni layanan produk kebersihan, layanan pengendalian hama dan layanan kebersihan gedung. Adapun HYGN menguasai sekitar 30% pangsa pasar di industri solusi higienitas. Sejalan dengan itu, HYGN telah memiliki 10.000 pelanggan yang tersebar di lebih dari 20 kota.