MOMSMONEY.ID - EF Efekta English for Adults berkomitmen untuk mendukung profesional, terutama dari kalangan Gen Z dan milenial, agar dapat bersaing di pasar kerja global. Dalam menghadapi era digital dan kompetisi global, Indonesia memerlukan sumber daya manusia (SDM) yang tidak hanya memiliki kemampuan teknis, tetapi juga kompetensi soft skill yang relevan. Bersama dengan WIDE Edu, EF Efekta menyadari, untuk mempersiapkan generasi muda menghadapi tuntutan pekerjaan di dunia yang semakin terhubung secara digital, keterampilan berbahasa Inggris menjadi kunci utama.
Baca Juga: Ini Gen Z & Milenial Harus Menyiapkan Dana Pensiun Sedini Mungkin (Bagian 2) Sering dengan meningkatnya kebutuhan talenta digital yang diperkirakan mencapai 2 juta pada 2025, EF Efekta berfokus pada pengembangan keterampilan komunikasi dalam bahasa Inggris. Sebab, ini menjadi syarat penting bagi profesional untuk memasuki perusahaan-perusahaan multinasional maupun sektor teknologi yang berkembang pesat. Stefany Yacop, Marketing Director EF Efekra English for Adults Indonesia, menegaskan, kemampuan bahasa Inggris bukan hanya untuk membuka kesempatan bekerja di perusahaan internasional, tetapi juga untuk memperluas jaringan profesional global. "Kami menyediakan kelas fleksibel dan akses 24/7 dengan pengajar bersertifikat, yang memudahkan para profesional untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris mereka kapan saja dan di mana saja," jelasnya. Baca Juga: Memaksimalkan Pembelajaran Bahasa Inggris di EF Efekta dengan Fitur Terstruktur