KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Josua Pardede, Ekonom bank Permata melihat, Bank Indonesia (BI) akan mempertahankan suku bunganya hingga akhir tahun ini. Lantas, di tahun depan, BI perlu memperhatikan pergerakan bunga Amerika Serikat The Fed. Menurut dia, inflasi cenderung terjaga tahun ini. Tren minyak dunia turun, sehingga tekanan impor turun. Defisit transaksi berjalan (CAD) juga dijaga agar bisa di bawah 3%. “Dengan kondisi seperti ini, potensinya bertahan dulu pada Desember," ungkap Josua, usai menghadiri Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (PTBI), Selasa (27/11). BI telah menaikkan bunga 25 basis poin menjadi 6% pada pertengahan November lalu, mendahului The Fed yang diperkirakan menaikkan bunga AS pada Desember nanti.
Ekonom: 2019, BI masih perlu cermati pergerakan The Fed
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Josua Pardede, Ekonom bank Permata melihat, Bank Indonesia (BI) akan mempertahankan suku bunganya hingga akhir tahun ini. Lantas, di tahun depan, BI perlu memperhatikan pergerakan bunga Amerika Serikat The Fed. Menurut dia, inflasi cenderung terjaga tahun ini. Tren minyak dunia turun, sehingga tekanan impor turun. Defisit transaksi berjalan (CAD) juga dijaga agar bisa di bawah 3%. “Dengan kondisi seperti ini, potensinya bertahan dulu pada Desember," ungkap Josua, usai menghadiri Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (PTBI), Selasa (27/11). BI telah menaikkan bunga 25 basis poin menjadi 6% pada pertengahan November lalu, mendahului The Fed yang diperkirakan menaikkan bunga AS pada Desember nanti.