KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Realisasi belanja modal pemerintah akhir Oktober mencapai Rp 106 triliun. Jumlah itu naik 8,16% year on year (YoY). Meski demikian, capaian itu baru melebihi setengah target, yaitu mencapai 51,41% dari target Rp 206,2 triliun. Ekonom Bank Permata Josua Pardede menilai, realisasi belanja modal pemerintah masih lambat. Sebab, akhir Oktober telah memasuki kuartal keempat 2017. Oleh karena itu menurutnya, penyerapan belanja modal pemerintah harus didorong lebih tinggi lagi. "Di kuartal ketiga, belanja modal turut mendorong pendapatan modal tetap bruto (PMTB) tunbuh tinggi. Tren ini harus didorong naik lagi," kata Josua kepada Kontan.co.id, Jumat (17/11) lalu.
Ekonom: Belanja modal pemerintah 70% sudah bagus
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Realisasi belanja modal pemerintah akhir Oktober mencapai Rp 106 triliun. Jumlah itu naik 8,16% year on year (YoY). Meski demikian, capaian itu baru melebihi setengah target, yaitu mencapai 51,41% dari target Rp 206,2 triliun. Ekonom Bank Permata Josua Pardede menilai, realisasi belanja modal pemerintah masih lambat. Sebab, akhir Oktober telah memasuki kuartal keempat 2017. Oleh karena itu menurutnya, penyerapan belanja modal pemerintah harus didorong lebih tinggi lagi. "Di kuartal ketiga, belanja modal turut mendorong pendapatan modal tetap bruto (PMTB) tunbuh tinggi. Tren ini harus didorong naik lagi," kata Josua kepada Kontan.co.id, Jumat (17/11) lalu.