KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemulihan pertumbuhan konsumsi rumah tangga diramal berlanjut pada awal tahun 2022, seiring dengan peningkatan mobilitas masyarakat pada awal tahun ini. Kepala ekonom Bank Central Asia (BCA) David Sumual memperkirakan, pertumbuhan konsumsi rumah tangga pada kuartal I-2022 bisa mencapai 4,5% yoy atau lebih tinggi dari kuartal I-2021 yang pada waktu itu terkontraksi 2,23% yoy. Salah satu pendorong peningkatan konsumsi rumah tangga pada tiga bulan pertama tahun ini adalah adanya perayaan Tahun Baru Imlek yang jatuh pada awal Februari 2022.
Ekonom: Bila Tak Ada Omicron, Konsumsi Rumah Tangga Kuartal I Bisa Naik 4,5%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemulihan pertumbuhan konsumsi rumah tangga diramal berlanjut pada awal tahun 2022, seiring dengan peningkatan mobilitas masyarakat pada awal tahun ini. Kepala ekonom Bank Central Asia (BCA) David Sumual memperkirakan, pertumbuhan konsumsi rumah tangga pada kuartal I-2022 bisa mencapai 4,5% yoy atau lebih tinggi dari kuartal I-2021 yang pada waktu itu terkontraksi 2,23% yoy. Salah satu pendorong peningkatan konsumsi rumah tangga pada tiga bulan pertama tahun ini adalah adanya perayaan Tahun Baru Imlek yang jatuh pada awal Februari 2022.