KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, Indeks Harga Konsumen (IHK) Juni 2021 mengalami penurunan harga (deflasi) sebesar 0,16% mom seiring dengan normalisasi harga pasca Lebaran. Bank Danamon memperkirakan, sudah adanya peningkatan harga (inflasi) tipis pada IHK Juli 2021. Tingkat inflasi diperkirakan berada di kisaran 0,02% mom atau secara tahunan sebesar 1,46% yoy. “Bila melihat data BI, inflasi didorong oleh peningatan harga makanan yang meningkat di kisaran 0,02% mom hingga 0,04% mom,” ujar Ekonom Bank Danamon Wisnu Wardana kepada Kontan.co.id, Minggu (1/8). Inflasi pada kelompok ini didorong oleh peningkatan harga pangan seperti cbaai rawit, tomat, dan sayur-sayuran. Sementara dari komponen inti, Wisnu memperkirakan inflasi inti sebesar 0,03% mom pada Juli 2021 atau menurun dari 0,14% mom pada Juni 2021. Penurunan komponen inti ini didorong oleh penurunan harga emas pada Juli 2021 secara bulanan.
Ekonom memperkirakan inflasi tipis pada Juli 2021
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, Indeks Harga Konsumen (IHK) Juni 2021 mengalami penurunan harga (deflasi) sebesar 0,16% mom seiring dengan normalisasi harga pasca Lebaran. Bank Danamon memperkirakan, sudah adanya peningkatan harga (inflasi) tipis pada IHK Juli 2021. Tingkat inflasi diperkirakan berada di kisaran 0,02% mom atau secara tahunan sebesar 1,46% yoy. “Bila melihat data BI, inflasi didorong oleh peningatan harga makanan yang meningkat di kisaran 0,02% mom hingga 0,04% mom,” ujar Ekonom Bank Danamon Wisnu Wardana kepada Kontan.co.id, Minggu (1/8). Inflasi pada kelompok ini didorong oleh peningkatan harga pangan seperti cbaai rawit, tomat, dan sayur-sayuran. Sementara dari komponen inti, Wisnu memperkirakan inflasi inti sebesar 0,03% mom pada Juli 2021 atau menurun dari 0,14% mom pada Juni 2021. Penurunan komponen inti ini didorong oleh penurunan harga emas pada Juli 2021 secara bulanan.